Halaman

Kamis, 09 Februari 2012

BLOG BARU, GAYA BAHASA BARU

Begini ceritanya, beberapa hari yang lalu ada seorang temen yang tanya, “yudha, denger2 kamu punya blog baru yah ?”.

Gue, “emm iya emang kenapa ?”
Temen gue, ”nggak, emm.. cuman kamu kan asli orang jawa, bahasa Indonesia aja kamu medok banget, kok di blog gaya bahasanya gaul gitu sih ?“

Di sini gue akan mengklarifikasi kayak berita gosip2 di layar kaca. Emang awalnya gue bingung mau bikin gaya bahasa yang kayak gimana, apakah pake gaya bahasa formal seperti Pak SBY berpidato di depan rakyatnya, atau gaya bahasa semi formal seperti blog lama gue http://hopertime.wordpress.com/ ataukah tidak keduanya.

Kaampret.com yang beralamatkan http://kaampret.blogspot.com/ ini sengaja memilih tidak keduanya. Coba buka blog lama gue dan bandingkan gaya bahasanya. Di sini gue nggak memilih gaya bahasa yang terkesan kaku akan tetapi gue coba pake gaya bahasa yang lebih bisa di terima oleh para pembaca setia blog gue.

Menurut gue, gaya bahasa itu penting, tahu kenapa ?, gaya bahasa adalah suatu ciri khas seseorang dalam menyampaikan maksudnya. Gaya bahasa juga sebagai alat pengantar. Coba aja bayangin kalau di sini gue pake gaya bahasa yang terkesan kaku atau formal, yah ntar banyak komentar yang tanya kayak gini 
“bang, ini blog apa teks pidato presiden ?“. parah banget.

Jadi kesimpulannya, di sini gue coba pake gaya bahasa yang baru yang lebih bisa di terima oleh para pembaca setia blog ini. Ok sampai di sini dulu, sekian jumpa pers kali ini. Salam galau cenat-cenut unyu unyu.